BUMDES

BUMDES Desa Sandang Pangan

BUMDES merupakan usaha Desa yang dikelola oleh Pemerintah Desa dan berbadan Hukum. BUMDES sebagai lembaga sosial berpihak kepada kepentingan masyarakat melalui kontribusinya dalam penyediaan pelayanan sosial. Sedangkan sebagai lembaga komersial BUMDES bertujuan mencari keuntungan melalui penawaran sumberdaya lokal (barang dan jasa) ke pasar.

Bukit Lamaindo

VISI

“Menjadi penggerak ekonomi desa yang mandiri dan berdaya saing melalui pengelolaan produk lokal dan wisata berbasis masyarakat.”

MISI

  • Mengoptimalkan potensi lokal berupa pertanian, kerajinan tangan, dan produk olahan desa sebagai usaha unggulan.
  • Membangun dan mengembangkan unit ekonomi desa, seperti homestay, pusat oleh-oleh, dan galeri UMKM sebagai daya tarik wisata.
  • Meningkatkan kapasitas ekonomi masyarakat melalui pelatihan kewirausahaan, pemasaran digital, dan pengelolaan usaha.
  • Memfasilitasi pemasaran produk desa, baik online (e‑commerce, marketplace) maupun offline (festival, bazar lokal).
  • Menjalin kemitraan strategis dengan pemerintah, lembaga koperasi, atau investor untuk memperluas cakupan usaha desa.
  • Mengelola keuangan secara transparan, akuntabel, dan berkelanjutan sesuai AD/ART serta Perdes terkait.